Lompat ke isi utama

Berita

Rapat Pleno Mingguan, Rachmat Lihusnu Perkuat Fondasi Keadilan Pemilu

a

Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang melaksanakan rapat pleno mingguan secara hybrid pada Rabu (21/01) di Kantor Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang.

Tulang Bawang – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang menggelar rapat pleno mingguan secara hybrid pada Rabu (21/01) di Kantor Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang. Rapat ini diikuti oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang serta Koordinator Sekretariat sebagai bagian dari penguatan tata kelola kelembagaan.

Rapat pleno tersebut membahas tindak lanjut Surat Edaran Bawaslu Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2025 tentang pelaksanaan Program Jumat Sehati dan Jumpa Berlian di lingkungan Bawaslu. Program ini dipandang sebagai bagian dari upaya membangun konsistensi nilai dan etos kerja dalam menjalankan tugas pengawasan pemilu.

Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang, A. Rachmat Lihusnu, menyampaikan bahwa penguatan internal melalui rapat pleno rutin memiliki dampak langsung terhadap kualitas penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa pemilu.

“Penanganan pelanggaran dan penyelesaian sengketa membutuhkan ketelitian, objektivitas, dan integritas yang tinggi. Rapat pleno mingguan menjadi ruang penting untuk memastikan seluruh jajaran memiliki pemahaman dan komitmen yang sama terhadap aturan dan prinsip keadilan pemilu,” ujar Rachmat.

Dalam rapat tersebut, Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang juga menyepakati pelaksanaan kegiatan Jumat Sehati pada Jumat (23/01/2026) dengan agenda gotong royong membersihkan lingkungan kantor serta penanaman Pohon Integritas berupa pohon manggis. Kegiatan ini dimaknai sebagai simbol penguatan nilai integritas yang menjadi dasar dalam setiap proses penegakan aturan pemilu.

Rachmat menambahkan bahwa integritas yang ditanamkan melalui kegiatan simbolik tersebut harus tercermin dalam praktik kerja sehari-hari.

“Integritas bukan hanya slogan, tetapi prinsip yang harus diwujudkan dalam setiap proses penanganan perkara. Pohon Integritas yang ditanam menjadi pengingat bahwa setiap keputusan yang kami ambil harus berlandaskan keadilan, profesionalitas, dan kepastian hukum,” tegasnya.

Melalui rapat pleno mingguan dan pelaksanaan Program Jumat Sehati, Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang berharap dapat terus menjaga marwah lembaga serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap proses penegakan hukum pemilu yang transparan dan berkeadilan.

Editor: Bambang AP
Foto: Tim Humas Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang

Tag
Pleno Mingguan
Perkuat Fondasi
Keadilan Pemilu
A. Rachmat Lihusnu