Ketua Bawaslu Tulang Bawang Ucapkan Selamat HUT ke-80 RRI: RRI Mitra Strategis dalam Edukasi Demokrasi
|
Tulang Bawang - Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang, Inda Fiska Mahendro, menyampaikan ucapan selamat memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Radio Republik Indonesia (RRI) tahun 2025.
Peringatan HUT ke-80 RRI tahun ini mengusung tema nasional “Memperkuat Peran RRI Mendukung Tujuan Negara: Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju.”, yang merefleksikan semangat RRI sebagai lembaga penyiaran publik yang konsisten memberikan informasi edukatif, membangun nilai kebangsaan, dan memperkuat literasi publik di berbagai bidang, termasuk pendidikan politik masyarakat.
Dalam pernyataannya, Ketua Bawaslu Tulang Bawang Inda Fiska Mahendro memberikan apresiasi atas kiprah panjang RRI yang selama delapan dekade telah menjadi bagian penting dalam perjalanan demokrasi Indonesia.
“Atas nama keluarga besar Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang, saya mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-80 kepada Radio Republik Indonesia. RRI telah menjadi mitra strategis dalam memberikan pendidikan politik dan informasi yang mencerdaskan bagi masyarakat,” ujar Inda Fiska dalam keterangannya di Kantor Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang, Kamis (11/09).
Ia menegaskan, di era digital yang sarat dengan informasi cepat dan beragam, keberadaan RRI tetap relevan dan dibutuhkan sebagai sumber informasi yang terpercaya, berimbang, dan mendidik.
“Kami mengapresiasi komitmen RRI yang terus menjaga independensi dan profesionalisme dalam menyuarakan kebenaran. Harapannya, sinergi antara RRI dan Bawaslu dapat terus diperkuat, terutama dalam menyebarluaskan pesan tentang pentingnya pengawasan partisipatif dan demokrasi yang bermartabat,” tambahnya.
Menurut Inda, peran media publik seperti RRI sangat vital dalam membangun kesadaran masyarakat terhadap pentingnya partisipasi politik yang bertanggung jawab, khususnya menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2025.
Dengan semangat “Sekali di Udara, Tetap di Udara”, RRI diharapkan terus hadir sebagai corong informasi yang menyatukan bangsa, mengedukasi publik, dan menjaga integritas demokrasi di Indonesia.
Editor: Bambang AP
Foto: Tim Humas