Bawaslu Tulang Bawang: Polri Berperan Strategis dalam Keamanan dan Demokrasi
|
Tulang Bawang – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang menyampaikan ucapan selamat memperingati Hari Bhayangkara ke-79 kepada seluruh anggota Kepolisian Republik Indonesia.
Ketua Bawaslu Tulang Bawang, Inda Fiska Mahendro, dalam pernyataannya menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan pengabdian Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya dalam mendukung pelaksanaan pemilihan umum yang berjalan aman dan lancar.
“Selamat Hari Bhayangkara ke-79 kami ucapkan kepada seluruh anggota Kepolisian Republik Indonesia. Semoga Polri semakin profesional, modern, dan terpercaya dalam menjalankan tugasnya. Kami di Bawaslu Tulang Bawang terus mendukung sinergi yang kuat antara pengawas pemilu dan kepolisian demi terciptanya demokrasi yang sehat dan berkeadilan,” ujar Inda dalam keterangannya, Selasa (01/07).
Peringatan Hari Bhayangkara ini menjadi momentum penting untuk mengingat kembali peran strategis Polri dalam menjaga keamanan negara dan mendukung proses demokrasi di Indonesia.
Editor: Bambang AP
Foto: Bambang AP